Jambu Madu Deli Hijau
Jambu madu deli hijau merupakan salah satu jenis jambu yang berwarna hijau. Jambu jenis ini berbeda dengan jambu air pada umumnya, jambu madu deli hijau mempunyai ukuran yang lebih besar daripada jambu air pada umumnya. Salah satu kelebihan yang dari jenis jambu ini yaitu rasanya yang sangat manis hingga ‘semanis madu. Hal ini membuat jambu tersebut mendapat julukan sebagai jambu madu.
Sebenarnya tanaman buah jambu air yang satu ini tidak mengenal musim. Buah jambu madu deli hijau dapat berbuah sepanjang tahun selama dapat melakukan perawatan yang tepat. Jumlah yang dapat diperoleh dalam setiap panen dapat mencapai sekitar 10 kg – 15 kg pada setiap pohon dengan rentang waktu sekitar 1,5 – 2 tahun sejak tanaman ditanam. Ciri dari buah jambu madu yang dapat dipanen yaitu buah yang masak di pohon berwarna kehijauan pekat dan ada sedikit warna kemerahan pada salah satu sisinya.
Bagaimana Cara Merawat Jambu Madu Deli Hijau?
Untuk merawat jambu madu deli cukup mudah. Jika anda menyisihkan waktu sekitar 2 jam dalam setiap hari, tentu jambu madu deli hijau yang anda tanam dapat berbuah seperti harapan anda. Media tanam jambu madu juga tidak memerlukan ruang yang besar. Menanamnya dapat dilakukan pada lahan sekitar lingkungan yang kosong. Selain itu, jambu madu deli juga dapat ditanam di halaman rumah dengan menggunakan teknik tabulapot (tanaman buah dalam pot).
Menanam jambu madu dengan teknik tabulapot adalah sebuah cara terbaik yang dapat dilakukan oleh anda yang ingin menanam jambu madu ini. Teknik tabulampot memiliki kelebihan yaitu anda tidak memerlukan lahan yang luas. Cukup di halaman, anda sudah dapat menanam tanaman ini. Pohon yang dihasilkan akan lebih pendek sehingga akan lebih mudah dalam perawatannya dalam setiap hari serta lebih memudahkan saat panen.
Pohon jambu madu deli sangat mudah ditanam dan tidak perlu perawatan khusus. Bahkan jika terlalu banyak memberi pupuk maka dapat mengurangi rasa manis pada buahnya.Untuk perawatannya cukup dengan menyiramnya sekali dalam sehari. Untuk memacu pertumbuhan dapat diberi pupuk NPK dengan takaran setengah sendok teh.
Petik Jambu madu deli hijau dari kebun anda sendiri dengan bibit dari kami.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar